Sidak Wakil Bupati Purbalingga

Wabup memberi arahan di Pasar Segamas (2).JPG

PURBALINGGA, Dpu Kab. Pbg – Hari pertama pasca pelantikan bupati Drs Heru Sudjatmoko M Si sebagai wakil gubernur mendampingi Ganjar Pranowo sebagai Gubernur Jawa Tengah periode 2013-2017, Wakil Bupati Purbalingga Drs Sukento Ridho Marhaendrianto MM bersama pejabat terkait Sabtiu pagi (24/8) melakukan blusukan dan sidak ke sejumlah  pasar dan proyek-proyek yang saat ini masih dalam proses pengerjaan. Blusukan dan sidak yang dikemas dalam acara city tour bersama ini untuk mengetahui sejauh mana penyelesaian dan pengerjaan proyek-proyek bupati terdahulu serta untuk penatan kembali sejumlah fasilitas umum.

Turut mendampingi rombongan wabup diantaranya Staf Ahli Bupati Bidang SDM dan kemasyarakatan Drs Pratikno Widiarso, Sekda Imam Subijakto S Sos Msi, Asisten Sekda Bidang Pemerintahan Kodadiyanto, Asisten Sekda Ekonomi Pembangunan dan Kesra Ir Susilo Utomo, M.Si, Kadinperindagkop Drs Agus Winarno, M.Si, Kepala DPU Ir Sigit Subroto, MT, Kepala KPMPT Drs Sidik Purwanto, Kepala Satpol PP Drs Satya Giri Podo, Kabag Humas Drs Rusmo Purnomo, Kabid Cipta Karya DPU Silas Rumanti Sabarati, ST dan sejumlah pejabat terkait lainya.

Dengan mengendarai bus milik pemkab, wabup dan rombongan berkeliling menyambangi Pasar Mandiri, Pasar Badog Bancar, Pasar Arjowinangun Bojong dan Pasar Segamas. Selain itu rombongan juga menyambangi hutan kota taman kota Usman Janatin dan terminal Purbalingga.

Dalam pantauannya di Pasar Mandiri wabup meminta kepada pengelola pasar, agar membenahi saluran drainase, trotoar yang berlubang, limbah pemotongan yang terbuang di sepanjang jalan, dikarenakan saluran drainasenya sudah ambles sehingga air meluber kemana-mana. “Demi kenyamanan para pengunjung pasar, saya minta tolong agar pengelola membenahi  trotoar yang berlubang, saluran drainase yang mampet karena ambles, serta air kotoran limbah pemotongan yang meluber ke jalan,”pintanya.

Di Pasar Badhog Bancar wabup sempat menanyakan harga beberapa kebutuhan pokok kepada para pedagang.Setelah mengunjungi area TPA bancar wabup menerima keluhan dari pedagang dan masyarkat terkait pembuangan sampah di TPA Pasar Badhog, yang berdekatan dengan komplek pemukiman dan pasar. Warga meminta  kepada wabup, kedepan agar TPA segera dibenahi. Dipasar Harjobinangun Bojong  wabup meminta kepada rekanan agar pengerjaan pembangunan pasar tersebut dilaksanakan dengan tepat waktu agar tidak terkena denda serta proses pengerjaan harus sesuai bestek.

Saat mendampingi wabup Kepala Dinas Perdagangan dan Koperasi Kabupaten Purbalingga, Agus Winarno mengatakan untuk pembangunan Pasar Harjobinangun Bojong saat ini sedang dalam tahap proses pemasangan kerangka cor dan pengurukan untuk lantai. Sedangkan untuk  kelanjutan pemasangan awning blok F Pasar Segamas menjadi prioritas. Terkait usulan pembangunan Pasar Segamas yang diajukan pada APBD Perubahan 2013, Dinperindagkop sudah mengajukan tiga usulan dengan total nilai kurang lebih sebesar Rp 1 miliar. Dan untuk kelanjutan pembangunan khususnya awning blok F telah diajukan kurang lebih sekitar Rp 800 juta.

Disepanjang jalan yang dilalui rombongan wabup meminta penataan kembali rangka baliho, pemasangan spanduk agar sesuai dengan peruntukan dan tidak memasang di sembarang tempat sehingga menggangu keindahan.Selain itu wabup juga memerintahkan aparat terkait untuk mencabut pamphlet-pamflet/spanduk yang ditempel di pohon dengan menggunakan paku, selain menggangu pemandangan juga merusak pohon. (Dpu/sie.cpt-kry)

You may also like...

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *